Selasa, 07 Januari 2014

ANALISA FOREX HARIAN SECARA FUNDAMENTAL TGL 8 JAN 2014


Market OutLook 08 January 2014

EMAS
Emas bergerak sedikit rendah pada hari Selasa kemarin ke level 1224 menutup penguatannya di atas level 1230 selama tiga hari berturut-turut.Pelemahan Emas terjadi pada tadi malam setelah rilis data Trade Balance AS naik tak terduga menjadi -34B dari perkiraan sebelumnya di -40.2B dan di atas hasil sebelumnya di -39.3B. Saat ini para analis memperkirakan kenaikan emas selanjutnya kemungkinan dalam waktu hari ini kemungkinan tidak terjadi seiring para investor yang fokus menunggu hasil data Non Farm Payroll AS pada hari Jumat akhir pekan ini.

EURO
Euro pada Selasa malam tadi sempat bergerak melemah terhadap Dollar AS ke level 1.3596 setelah rilis dari data Trade Balance AS yang di laporkansecara tak terduga untuk hasil data tersebut lebih baik dari sebelumnya. Sedangkan di hari Rabu pagi ini, Euro bergerak menguat ke level 1.3628 seiring arah teknikal harian Euro di hari ini yang cenderung menunjukkan penguatan. Selain itu, di hari Rabu ini para investor akan di fokuskan oleh beberapa rilis data zona Eropa pada sore nanti.

STERLING
Sterling bergerak melemah terhadap Dollar pada tadi malam hingga ke level 1.6374 setelah rilis data Trade Balance AS secara tak terduga hasil tersebut lebih baik dari hasil sebelumnya dan perkiraan sebelumnya. Sedangkan di hari Rabu pagi ini, pergerakan sterling masih bergerak sedikit rendah di level 1.6390-an. Dan sebelumnya sempat melakukan pelemahan ke level 1.6377. Di hari ini para investor akan di fokuskan oleh pertemuan BOE pada sore anti yang akan membahas kondisi pinjaman di rumah tangga, usaha kecil, perusahaan non-keuangan, dan perusahaan keuangan non-bank.

AUSSIE
Aussie pada Selasa kemarin masih bergerak rendah dan semoat melakukan pelemahan pada perdagangan sesi Amerika hingga ke level 0.8893 setelah rilis data trade balance AS yang secara tak terduga hasil tersebut lebih baik dari hasil sebelumnya dan perkiraan sebelumnya. Rendah Aussie pun masih erlanjut di hari Rabu pagi sesi asia ini seiring para investor yang fokus menunggu hasil data ADP Non-Farm Employment Change AS pada malam nanti dan pertemuan FOMC pada malam nanti.

YEN
Mata uang Yen jepang kembali bergerak melemah terhadap Dollar AS hingga ke level 104.73 pada tadi malam setelah rilis data trade balance AS yang hasil tersebut naik tak terduga dari hasil sebelumnya dan perkiraan sebelumnya. Penguatan Dollar AS terhadap Yen pun masih berlanjut hingga ke hari Rabu pagi ini hingga ke level 10488, seiring para investor yang fokus menunggu hasil data ADP Non-Farm Employment Change AS pada malam nanti dan hasil pertemuan FOMC pada dini hari nanti.



Author by  Martin (Pin BB 2A6066FB)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar